Rabu, 11 Desember 2013
Minggu, 24 November 2013
Kamis, 14 November 2013
Maafkan aku ibu
kepada ibu yang telah melahirkan ku...maafkarena aku belum bisa mengukir bahagiadi wajah tua Mu...maafkarna aku belum bisa menanam banggadi dalam hati Mu...maafuntuk semua air mata yang telah kau tumpahkan karna ku..maafkan akukarna aku masih belum bisa menghapus beban di tubuh lelah Mu..ibu terima kasih untuk doa, cinta dan kasih sayang untukku...sekali lagi maafkan aku ...
Maafkan anak Mu
ini Tak ada suatu hal yang terganti
oleh ku keculi engkau ibu Ku .....
creatif by zhyaman 'Sy 98
Selasa, 12 November 2013
Pengertian Jaringan komputer dan manfaatnya
Ditulis oleh Yaman Suryaman Rabu 13, November 2013
Pengertian Jaringan Komputer
- Jaringan komputer memang sangat fital perannya dalam mensinergikan
beberapa perangkat komputer dalam suatu organisasi. Banyak pula manfaat
yang bisa diperolah apabila suatu perusahaan mengusung jaringan
komputer. Tidak lain bahwasanya jaringan komputer ini digunakan oleh
banyak sekali perusahaan untuk keperluan berbagi informasi. Adalah
sesama anggota perusahaan, dimana atasan dan bawahan bisa memiliki tugas
yang berbeda.
Pengertian dari jaringan komputer itu sendiri adalah sebuah jaringan dimana di dalamnya terdapat beberapa perangkat komputer yang saling terhubung satu sama lain. Selain itu, di dalam sebuah jaringan komputer juga terdapat perangkat komputer server dan juga client. Tentu saja kedua perangkat komputer itu berbeda fungsinya. Namun pada dasarnya jaringan komputer yang terdiri atas kedua perangkat tadi memiliki fungsi yakni sebagai tempat untuk pertukaran data, melakukan komunikasi, ataupun memanfaatkan computing power dari server.
Pengertian Jaringan Komputer
Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri atas beberapa komputer yang didesain sedemikian rupa sebagaimana tujuan utamanya yakni untuk dapat berbagi sumber daya (CPU, printer), berkomunikasi (pesan instan, surel), dan dapat mengakses informasi (situs web). Sementara menurut pembagiannya, jaringan komputer dapat dibedakan menjadi dua jenis, yakni jaringan terdistribusi dan jaringan tersentralisasi.Jaringan terdistribusi adalah jaringan komputer yang cara kerjanya dilakukan oleh semua perangkat komputer di dalamnya. Ini berarti tidak ada perbedaan antara server dengan client. Sedangkan jaringan tersentralisasi adalah jaringan komputer yang cara kerjanya berbeda baik itu server maupun client. Pemusatan jaringan komputer tersentralisasi adalah pada komputer server.
Manfaat Jaringan Komputer
- Menjadikan sistem komputer menjadi lebih mudah dioperasikan dan fleksibel
- Banyak aplikasi pendukung yang dapat dijalankan di berbagai macam jenis komputer
- Tidak menjadikan ketergantungan terhadap satu jenis komputer (sehingga jenis komputer lain bisa dikoordinasikan secara bersamaan)
- Reabilitas tinggi dan dapat membagi sumber daya
- Memperluas pendayagunaan sistem operasi
- Memperluas kemudahan berkomunikasi
- Memudahkan kecepatan mengakses informasi
Langganan:
Postingan (Atom)